Jakarta | beritabatam.co : Relawan Jokowi-Ma’ruf yang tergabung dalam Jokowers Jakarta (JJ) yang dikomandoi dokter cantik Wendy Setiawati menyusuri pelosok Jawa Barat dan Banten selama kurang lebih lima hari.
Dokter Wendy Setiawati bersama Jokowers Jakarta sengaja turun ke pelosok sejak Oktober 2018 guna memberikan pengobatan maupun pemeriksaan gratis dalam rangka sosialisasi paslon #01 Jokowi-Ma’ruf kepada masyarakat setempat.
“Selain pemeriksaan dan pengobatan gratis, kami juga memberikan penyuluhan kesehatan kepada warga di Kecamatan Pagaden, tepatnya di Desa Gembor selama dua hari, yaitu dari tanggal 18 sampai 19 Februari 2019,” ujar Dokter Wendy Setiawati.
Dalam setiap kegiatan, timnya selalu memprioritaskan warga yang sudah sepuh atau sudah berusia lanjut. Selain karena faktor budaya dan adab ketimuran, risiko dan kondisi pasien juga menjadi pertimbangan. Meski demikian, masyarakat tetap sabar dan antre dengan tertib menunggu gilirannya masing-masing.
“Orang yang lebih tua dan yang lebih memerlukan tindakan penanganan tentunya menjadi prioritas kami. Sebab, risiko kondisi si pasien yang terbatas, berbeda dengan yang muda dan terlihat agak sehat diprediksi masih bisa menunggu,” tuturnya.
Kegiatan bakti sosial yang telah dilaksanakan bersama timnya baru-baru ini adalah disekitar wilayah Kecamatan Cibogo dan Kecamatan Pagaden, Kabupaten Subang, Jawa Barat.
“Pada tanggal 20 Februari lalu di desa Cisaga Kecamatan Cibogo Kabupaten Subang. Kemudian pada 21 Februari, di Desa Gambar Sari Kecamatan Pagaden Kabupaten Subang dan terakhir tanggal 22 di Desa Pada Asih Kecamatan Cibogo Kabupaten Subang” kata dokter cantik tersebut.
Ia tidak lupa meminta dukungan doa untuk dapat terus berkontribusi maksimal guna memenangkan pasangan #01 dan memimpin kembali Indonesia 2019-2024 tanpa halangan, rintangan dan hambatan berarti.
“Mohon doa nya supaya lancar dan Jokowers Jakarta dapat berkontribusi maksimal untuk pemenangan 01 Jokowi-MA 2019-2024, Amiien Yaa Rabbal Alamin,” harapnya. (Reporter : Hamdi Putra/red)
Discussion about this post