Viral | beritabatam.co : Seiring perkembangan zaman, jam tangan kini tak hanya sebagai alat penunjuk waktu yang melingkar di pergelangan tangan. Fungsnya kini sudah jauh melampaui kegunaan utamanya. Tak heran, saat ini tak sulit menemukan jam tangan yang dibandrol fantastis, mulai jutaan hingga ratusan miliar rupiah.
Rupanya, jam tangan kini juga sudah menjelma menjadi simbol kesuksesan. Lihat saja para publik figur, dari artis, atlet hingga politisi tak jarang memamerkan jam tangan yang dibeli dengan harga yang membuat kantong meringis. Setidaknya bagi para awam yang masih terpaku pada fungsi jam sebagai alat penunjuk waktu.
FYI, jam tangan kini juga sudah dilirik sebagai aset investasi. The Wealth Report menyebutkan selama setahun, harga jam tangan sebagai komoditas telah tumbuh sebesar 5%, selama lima tahun harganya meningkat 35% dan tumbuh sebesar 67% selama 10 tahun. Namun, tipe-tipe jam tangan dengan harga yang meningkat tersebut memiliki harga yang fantastis dan hanya dimiliki oleh segelintir orang saja. Tidak kalah kan, dengan investasi property atau tanah.
Mau investasi atau sekedar memuaskan dahaga mengoleksi barang mewah. Berikut kita bahas sepuluh jam termahal di dunia.
10. Breguet Antique Number 2667
Salah satu jam tangan termahal dunia merek Breguet Antique Number 2667. Jam tangan pocket ini dijual dengan harga US$ 4,5 juta atau sekitar Rp 62 miliar. Desainnya sungguh klasik dan diliapisi material emas 18 karat yang tentu memberikan pesona tersendiri terhadap jam tangan berbentuk vintage inI.
9.  Louis Moinet Meteoris
Tak heran bila jam tangan Louis Moinet Meteoris menjadi salah satu termahal dunia karena mengandung batu dari bulan. Jam tangan ini kabarnya hanya diproduksi empat buah di seluruh dunia. Harganya sekitar US$ 4,6 juta atau Rp 63 miliar.Â
8. Hublot Big Bang
Bagaimana dengan jam yang memiliki ukiran berlian 1.280 karat dengan motif art-deco ini? Jam tangan Hublot Big Bang dijual dengan harga US$ 5 juta atau sekitar Rp 69 miliar.
7. Patek Philippe Ref. 1518
Setelah Patek Philippe Henry Graves Supercomplication, jam Patek Philippe Ref. 1518 juga termasuk yang termahal. Dengan desain yang unik dan khas bermaterial stainless steel, jam tangan satu ini dibanderol seharga US$ 11 juta atau sekitar Rp 151 miliar
6. Jacob & Co. Billionaire Watch
Merek Jacob & Co. Billionaire Watch termasuk jam termahal di dunia. Tak heran bila namanya ada unsur ‘billionaire’ karena hanya miliuner yang mampu membeli jam tangan berhiaskan berlian emerald 260 karat itu. Harganya ditaksir mencapai US$ 18 juta atau sekitar Rp 248 miliar..Â
5. Patek Philippe Henry Graves Supercomplication
Merek jam ternama asal Swiss, Patek Phillipe, memang dikenal sebagai jam termahal. Salah satu jenisnya yakni Patek Philippe Henry Graves Supercomplication dijual dengan harga US$ 24 juta atau sekitar Rp 330 miliar.Â
4. Chopard 201-Carat Watch
Chopard 201-Carat Watch termasuk salah satu jam tangan termahal dunia. Jam tangan yang diproduksi oleh Chopard itu dilapisi berlian 201 karat yang terdiri dari berlian pink 15 karat, berlian biru 12 karat, berlian putih 11 karat, dan berlian putih kekuningan 163 karat. Harganya mencapai US$ 25 juta atau sekitar Rp 344 miliar.
3. Breguet Marie-Antoinette Grande Complication Pocket Watch
Jam termahal lainnya merek Breguet Marie-Antoinette Grande Complication Pocket Watch. Jam tangan pocket yang klasik itu dikabarkan memiliki waktu pembuatan yang sangat lama hingga puluhan tahun. Harganya sekitar US$ 30 juta atau Rp 413 miliar.
2. Graff Diamonds The Fascination
Masih dalam koleksi Graff Diamonds, jam tangan Graff Diamonds The Fascination juga menjadi yang termahal di dunia. Jam tangan ini bertahtakan berlian putih senilai 152 karat serta berlian berbentuk pir 38 karat. Harganya mencapai US$ 40 juta atau sekitar Rp 550 miliar.
1. Graff Diamonds Hallucination
Dan inilah jam termahal dibawah kolong langit, di juluki Graff Diamonds Hallucination merupakan jam tangan termahal di dunia. Harganya tak main-main, mencapai US$ 55 juta atau sekitar Rp 757 miliar. Dibuat oleh Graff Diamonds, sebuah rumah berlian yang berbasis di London, Inggris, jam tangan tersebut hadir dalam bentuk gelang berbahan platinum yang dihiasi berlian warna-warni senilai 110 karat. (Berbagai Sumber)
Discussion about this post