Internasional | beritabatam.co : Department of Statistics (DOS) Singapura merilis rata-rata rumah tangga di Singapura menghabiskan kira-kira SGD 4.906 atau setara dengan Rp 50.4 juta (1 SGD = 10.281) untuk memperoleh barang dan jasa pada tahun lalu.
Survei yang diselenggarakan Household Espenditure ini dilakukan pada 13.100 rumah tangga di Singapura dari Oktober 2017 hingga September 2018. Menurut laporan, setiap anggota keluarga dapat menghasilkan lebih dari itu.
DOS menyebut, makanan dan transportasi menyumbang setidaknya 62 persen dari pengeluaran rumah tangga setiap bulan. Lebih khusus lagi, rumah tangga menghabiskan SGD 1.199 atau untuk makanan. Terutama karena meningkatnya pengeluaran di restoran, dan kafe.
Selain itu dengan meningkatnya aplikasi untuk transportasi online di Singapura, tidak heran bahwa rumah tangga menghabiskan sebagian besar untuk transportasi sebesar SGD 507 atau Rp 5.2 juta dari total pengeluaran transportasi bulanan sebesar SGD 781 setara Rp 8 juta.
Pengeluaran terbesar lainnya diikuti asuransi dan perawatan pribadi dengan masing- masing rumah tangga mengeluarkan SGD 371 atau Rp 4 juta. Pendapatan setiap anggota rumah tangga menghasilkan SGD 3.940 sama dengan Rp 40,5 juta
Pendapatan tersebut juga digunakan untuk membeli pendingin ruangan dan akses internet sebagai indikator standar hidup. (Lip6)
Discussion about this post